Cara Memutihkan Kulit Dengan Mengkonsumsi Suplemen Vitamin E

Cara Memutihkan Kulit Dengan Mengkonsumsi Suplemen Vitamin E - Ingin punya kulit wajah dan tubuh putih alami, anda bisa mencoba cara yang satu ini, mengkonsumsi suplemen mungkin bagi kebanyakan orang hanya akan membuang-buang uang, namun bagi yang memang ingin mendapatkan kulit putih dan cantik mengkonsumsi suplemen vitamin E adalah cara yang paling mudah. Tidak hanya dapat membuat kulit menjadi putih, vitamin E juga dapat membantu anda dalam mengatasi masalah jerawat.
Manfaat Vitamin E Untuk Kulit
Vitamin E merupakan salah satu jenis vitamin yang memiliki sifat sebagai antioksidan kuat yang sangat bermanfaat bagi kulit. Menurut Medical Manager PT Darya Varia Labo ratoria, dr Maria Margaretha, sebagai antioksidan kuat vitamin E dapat mencegah kerusakan sel-sel kulit dan tubuh dari radikal bebas sehingga mampu meningkatkan proses regenerasi dan keratinisasi sel-sel kulit.

Vitamin E juga dapta membuat kulit tidak tipis dan tidak kering (kelembapan terjaga karena air tidak mudah menguap atau keluar), serta tahan terhadap sinar ultraviolet A dan B serta infeksi terhadap bakteri, ujarnya tentang manfaat vitamin E.

Dosis Suplemen Vitamin E
Jangan gunakan dosis suplemen vitamin E secara berlebihan. Vitamin E kemungkinan tidak aman jika dikonsumsi dalam dosis tinggi setara 400 IU atau lebih dalam sehari, terutama jika Anda menderita diabetes atau penyakit jantung. Menurut beberapa penelitian, dosis tinggi vitamin E mungkin dapat meningkatkan risiko terkena efek samping serius, bahkan kematian. Sebelum mengkonsumsi suplemen vitamin E sebaiknya baca terlebih dahulu aturan pakai yang terdapat pada kemasan produk atau untuk lebih amannya konsultasikan terlebih dahulu pada dokter.

Tips Memilih Dan Mengkonsumsi Suplemen Vitamin E
Berikut beberapa tips memilih suplemen vitamin E yang benar. Pertama, perhatikan komposisinya. Vitamin E ada dua jenis, yaitu vitamin E alami dan vitamin E sintetik. Produk vitamin E alami biasanya mencantumkan keterangan d-alpha Tocopherol.

Bila tidak, kemungkinan produknya mengandung vitamin E sintetik. Vitamin E alami manfaatnya dua kali lebih baik dibandingkan dengan vitamin E sintetik.

Kedua, Konsumsi vitamin E segera sesudah anda selesai makan. Jika memungkinkan, konsumsilah vitamin E dengan dosis terbagi, misalnya pada pagi dan siang hari atau pagi dan malam hari. Dengan demikian tubuh lebih mudah untuk mencernanya. Agar terhindar dari kelupaan mengkonsumsi, ada baiknya dibuat jadwal pada jam tertentu pada tiap harinya.

Sebagai tambahan, karena sifat vitamin E yang larut dalam lemak, maka konsumsi suplemen vitamin E (apalagi dalam jangka panjang) harus berhati-hati dan sesuai nasihat dokter sehingga tidak terjadi penumpukan dalam jaringan lemak tubuh.

Bahaya Suplemen E
Kalau mau disebut bahaya atau efek negatif sebenarnya bukan, ini hanyalah beberapa hasil penelitian para ahli kesehatan tentang vitamin E terhadap kesehatan manusia.

1. Tidak Melindungi Dari Kanker
Suplemen vitamin, termasuk vitamin E, tidak terbukti melindungi seseorang dari kanker. Para perokok yang minum suplemen vitamin E secara teratur ternyata tidak terlindungi dari kanker paru. Hal yang sama juga ditemukan pada insidien kanker prostat.

Meski demikian, penelitian juga mengungkap suplemen vitamin E bisa mengurangi kerusakan liver yang disebabkan oleh inflamasi akibat perlemakan liver karena alkohol.

2. Tidak Membuat Umur Panjang
Menurut studi yang melibatkan hampir setengah juta orang, suplemen antioksidan (termasuk vitamin E, beta karoten, vitamin C dan selenium) tidak memperpanjang usia dengan mencegah penyakit.

3. Tidak Menurunkan Resiko Penyakit Jantung Dan Stroke
Di tahun 2008, penelitian dilakukan dengan mengamati 14.000 dokter pria yang mengonsumsi vitamin C atau E dosis tinggi selama 8 tahun. Ternyata tak satupun suplemen itu yang menurunkan risiko serangan jantung, stroke, atau kematian akibat penyakit kardiovaskular. Bahkan, vitamin E sedikit meningkatkan risiko stroke perdarahan di otak.

Catatan:
Akan lebih baik jika vitamin E didapatkan secara alami, misalkan dengan mengonsumsi makanan kaya vitamin E seperti brokoli, biji bunga matahari, dan lainnya. Jangan mengonsumsi suplemen vitamin E secara berlebihan karena suplemen tersebut akan kehilangan khasiatnya jika dikonsumsi terlalu banyak. Baca: Cara Ampuh Memutihkan Kulit Wajah Pria Terbaru.

Tags:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


© Technology 2013 All rights reserved Template by Buhth